Tenyata sawi caisim atau sering juga di sebut sawi hijau memiliki manfaat dan gizi yang baik bagi tubuh. Jenis sayuran ini mudah sekai ditemukan dan cara menanamnya mudah sekali. Ini nih caranya, Usia panen sawi hijau ini 35-40 hari HHS, dengan nutrisi 1400 ppm semai mudah. perawatan mudah dan cepat panain menjadikan sawi hijau ini menjadi salah satu tanamana favorit di hidroponik. Selain rasanya yang sanagat enak, sawi hijau mengandung gizi yang tinggi yaitu protein, lemak, karbohidrat, tinggi serat, kalsium, mineral Ca, P, Fe dan vitamin A, B, C, E dan K.
sumber:https://resepkoki.id/apa-bedanya-sawi-hijau-vs-sawi-pahit/
Pasti kalian kalok beli mie ayam dan bakso sering kali ada sayuran yang berwarna hijau? Yab, benar banget itu si sawi hijau. Sayuran yang tergolong murah dan didapatkan ini ternyata memiliki khasiat untuk kesehatan.
Menurut penelitan yang dilakukan beberapa negara, sayur sawi caisim banyak mengandung manfaat yang perlukita tahu.
1. MENJAGA KESEHATAN JANTUNG
Kandungan betakaroten dan glukosinolate pada sayur sawi hijau dapat mengatur sistem metabolisme pada tubuh kita, sehingga dapat mencegah adanya kolestrol jahat dan lemak menumpuk pada pembulu darah. Dengan hal ini dapat menjaga kesehatan jatung dan mencegah penyangkit jatung kardiovaskular.
2. MENCEGAH PENYAKIT ALZHEIMER
Menurut penelitian yang dilakukan di italia, sayur sawi hijau mengandung senyawa asam sinamat. Dan kandugan ini bermanfaat dalam pencegahan peradangan dan perlindungan pada sel otak yang mencegah kerusakan sel dan fungsi kognitif, sehingga dapat mencegah timbulnya penyakit alzheimer (pikun, pelupa).
3. MENCEGAH KANKER DAN PERADANGAN
Menurut penelitian kandungan glukosinolate yang terdapat pada sawi hijau ini. Dapat digunakan sebagai chemoprotetive yang dapat melawan gejala sel kanker. Sayur sawi hijau memeiliki kandungan antioksidan yang bermanfaat mencegah terjadinya peradangan dan kerusakan sel kaibat radikal bebas.
Itulah beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan setelah mengosumsi sawi hijau. Ternyata, sayuran dengan harga murah dan mudah didapatkan memeiliki banyak manfaat juga untuk kesehatan. Yuk, biasakan hidup sehat temasuk dengan makan sayur sayuran.
Komentar
Posting Komentar